REVAMP USER INTERFACE PADA WEBSITE INVESTOR MUDA MENGGUNAKAN PRINSIP VISUAL USABILITY
Achmad Zulfikar Fauzi |
42318110027
Sebagai gambaran, Investor Muda merupakan sebuah komunitas investor saham yang didirikan oleh empat pemuda dengan visi yang sama—menjadi komunitas keuangan terbesar yang berpengaruh dalam meningkatkan literasi keuangan seluruh rakyat Indonesia dengan memberikan bimbingan serta edukasi berinvestasi melalui berbagai instrumen keuangan, terutama saham. Sayangnya website Investor Muda belum mempunyai tampilan desain user interface yang baik dan menarik, padahal desain user interface yang baik pada sebuah situs web akan membuat pengunjung ingin berlama-lama pada situs web tersebut. Oleh karena itu, saya tertarik untuk melakukan “Revamp User Interface Pada Website Investor Muda Menggunakan Prinsip Visual Usability”. Visual Usability adalah sebuah teori mengenai user interface, dimana ui yang baik harus memperhatikan 8 prinsip, yaitu: konsistensi, hiraki, personality, layout, tipografi, warna, imagery, dan control and affordance.
PENDAHULUAN
INTEPRETASI JUDUL
“Revamp User Interface Pada Website Investor Muda Menggunakan Prinsip Visual Usability”
Dimana saya melakukan redesign pada website yang sudah ada sebelumnya menggunakan teori Visual Usability, tujuannya agar desain antar muka atau user interface website Investor Muda tersusun secara konsisten sehingga mudah untuk dipahami pengguna.
MASALAH DESAIN
Didalam website Investor Muda terdapat berbagai informasi mengenai produk, artikel, event, forum diskusi, video, dan sejarah dari komunitas tersebut. Namun sekali lagi, website ini kurang menarik perhatian. Terlihat dari desain user interface yang sulit dipahami, tidak adanya hierarchy, tampilan yang bertabrakan satu sama lain, dan tidak adanya konsistensi di setiap halaman.
TUJUAN DESAIN
Tujuan perancangan ini dimaksudkan untuk membuat UI website Investor Muda yang mudah dipahami, dimana penyusunan dan penerapannya menggunakan prinsip Visual Usability, yang terbagi menjadi 8 elemen yaitu konsistensi, hiraki, personality, layout, tipografi, warna, imagery, dan control and affordance, tujuannya agar desain antar muka atau user interface website Investor Muda tersusun secara konsisten sehingga mudah untuk dipahami pengguna.
MANFAAT DESAIN
Secara akademis, perancangan ini diharapkan dapat memberikan sumbangan dan manfaat bagi perkembangan program studi ilmu Desain Komunikasi Visual dan sebagai acuan bagi studi mengenai rancangan user interface sesuai dengan prinsip Visual Usability. Sebagai pijakan dan referensi pada Tugas Akhir generasi selanjutnya yang berhubungan dengan user interface serta menjadi bahan kajian lebih lanjut. Secara prakatis, bagi perancang dapat menambah wawasan dan pengalaman langsung tentang proses membuat user interface sesuai prinsip Visual Usability pada website. Perancangan ini juga dapat dijadikan sebagai bahan referensi dan inspirasi bagi komunitas, nasabah dan perusahaan-perusaahaan lainnya yang tergabung dalam komunitas Investor Muda dalam membuat inovasi terkait user interface pada website.
0 Comments