INTEPRETASI JUDUL
Perancangan dan menerapkan sebuah Media Sign System Indoor Pada Museum Basoeki Abdullah dibuat menarik dan mudah dipahami, untuk mengurangi resiko salah arah saat berkunjung dan agar para pengunjung Museum Basoeki Abdullah sangat terbantu adanya sign system yang dibuat serta meningkatkan pemahaman mengenai pentingnya sign system sebagai petunjuk arah dan pengatur sirklus pengunjung.
MASALAH DESAIN
Seiring dengan perkembangan jaman, pola hidup masyarakat kini bergerak ke arah yang lebih praktis dan efisien. Salah satunya dapat dilihat dengan adanya sign system yang telah berada di beberapa tempat seperti museum, perkantoran, plaza, tempat wisata, rumah sakit, dll. Sign system atau sistem tanda adalah perangkat unsur yang secara teratur saling berkaitan sehingga membentuk suatu totalitas petunjuk. Salah satu fungsi sign system adalah untuk memudahkan pengunjung di suatu tempat untuk menuju ke suatu tempat dengan cepat dan tepat. Selain itu sign system dapat menghemat waktu dan tenaga, misalnya suatu gedung atau tempat wisata yang mempunyai sign system yang benar tidak memerlukan tenaga untuk memberikan atau menunjukkan informasi mengenai arah ke satu tempat kepada setiap pengunjung.
Ketepatan sign system akan membuat pengunjung puas karena tidak perlu tersesat dan menghemat waktunya. Dapat dibayangkan betapa sulitnya bila lalu lintas tidak dilengkapi dengan rambu-rambu, dan begitu halnya dengan tempat wisata yang begitu luas, tidak diketahui nama dan letaknya. Oleh karena itu sign system telah ramai dipraktekan di beberapa tempat wisata di Ibu Kota pada khususnya Museum Basoeki Abdullah, Museum ini mempunyai 2 gedung serta banyak memiliki ruangan, sehingga sulit untuk dipahami ketika saat berkunjung maka dari itu adanya perancangan sign system ini untuk mempermudah dalam berkunjung dan meningkatkan pemahaman mengenai pentingnya sign system sebagai petunjuk arah.
TUJUAN DESAIN
Tujuan desain tentunya memiliki tujuan yang ingin dicapai yaitu :
1. Membuat perancangan sebuah sign system indoor pada Museum Basoeki Abdullah
2. Mengurangi resiko salah arah saat berkunjung
3. Agar para pengunjung Museum Basoeki Abdullah sangat terbantu adanya Sign System yang dibuat
MANFAAT DESAIN
Adapun manfaat dari perancangan ini sebagai berikut :
1. Bagi Penulis
Menambah wawasan dan melatih diri dalam merancangan dan menerapkan sebuah sign system yang menarik dan mudah dipahami.
2. Bagi Pengunjung
Meningkatkan pemahaman mengenai pentingnya sign system sebagai penunjuk arah dan pengatur sirklus pejalan kaki pengunjung
3. Bagi Institusi
Dengan adanya perancangan ini diharapkan dapat menjadi sebuah bahan rujukan untuk sebuah instituti yang terkait dengan tugas akhir ini.
4. Bagi Masyarakat Desain
Perancangan ini diharapkan dapat menjadi sebuah refrensi bagi mahasiswa yang akan merancang sign system, agar lebih memperhatikan penerapan sign system pada titik-titik yang dibutuhkan pada suatu tempat sehingga informasi yang akan disampaikan bisa dipahami oleh audiens.
0 Comments