Perancangan Ilustrasi Cover Mini Album (Ep)-Jar Jar Briefz

Iqbal Himawan Prastowo |
42315010073
Branding album ep band jar jar briefz yang dibuat dari tiga buah lagu jar jar briefz yang berupa desain ilustrasi

PENDAHULUAN

INTEPRETASI JUDUL
Perancangan Ilustrasi Cover Mini Album (Ep)-Jar Jar Briefz perancangan ilustrasi ini dibuat untuk menghadirkan pesona citra band jar jar briefz, mengambil konsep ilustrasi dari setiap bait lagu yang tersedia dari band jar jar briefz
MASALAH DESAIN
strategi komunikasi visual yang diwujudkan ilustrasi desain cover album sangat berpengaruh terhadap industri musik, terutama dalam cover album musik. Cover album adalah garda depan, menjadi identitas sekaligus pembeda album musik yang beredar di pasaran. Cover album menjadi hal pertama yang di lihat oleh audiens. Maka secara tidak langsung, Cover album juga memuat citra dan nilai ideologis di dalamnya. Secara khusus bagi band indie, Cover album di posisikan sebagai sarana komunikasi akan idealisme mereka
TUJUAN DESAIN
Tujuan Perancangan Ilustrasi sebagai salah satu media Branding untuk Band Jar Jar Briefz yaitu untuk membangun citra Band tersebut, agar pendengar atau penikmat musik mengenal identitas dari Band Jar Jar Briefz
MANFAAT DESAIN
1. Bagi Penulis Yaitu untuk memenuhi syarat mencapai gelar S1 dan menjadi media untuk mengembangkan kemampuan penulis pada bidang ilustrasi maupun branding. 2. Manfaat bagi bidang keilmuan Desain Komunikasi Visual Perancangan ini dapat menjadi referensi serta pertimbangan bagi desainer untuk memperhatikan aspek-aspek visual pada pembuatan ilustrasi yang sesuai dengan konsep dan makna yang ingin disampaikan oleh musisi. Dengan penelitian ini diharapkan dapat menjadi bahan refrensi untuk mernacang sebuah Branding pada media ilustrasi. 3. Manfaat bagi masyarakat Manfaat bagi masyarakat yaitu memperkaya wawasan masyarakat tentang musik lokal terutama musik indie yang berada di Indonesia serta proses kreatif dibalik pembuatan media promosinya. 4. Manfaat bagi intansi sebagai bentuk pengalaman dan juga pengetahuan dalam menerapkan ilmuilmu yang sudah dipelajari serta didapatkan pada saat kuliah, terutama pada bidang ilmu desain komunikasi visual
[post-views]
VIEW

Iqbal Himawan Prastowo

42315010073

[wp_ulike]

0 Comments