PERANCANGAN BUKU ILUSTRASI PAHLAWAN CUT NYAK DHIEN UNTUK ANAK-ANAK

Nofita Andriyani |
42318210020
Halo nama saya Nofita Andriyani, terima kasih telah mengunjungi pameran untuk karya tugas akhir saya ini. Ini adalah perancangan buku ilustrasi berjudul "Mari Mengenal Cut Nyak Dhien" dirancang untukTtujuan menambah pengetahuan dan minat membaca bagi anak-anak sekolah dasar usia 9-11 tahun.

PENDAHULUAN

INTEPRETASI JUDUL
Perancangan buku ilustrasi sebagai karya Tugas Akhir yang diberi judul "Mari Mengenal Cut Nyak Dhien", isi dalam buku ini membahas mengenai salah satu sejarah pahlawan nasional Indonesia yang merupan seorang wanita yang berasal dari Aceh, pahlawan tersebut bernama Cut Nyak Dhien. Meskipun seorang wanita, Cut Nyak Dhien tidak pernah gentar dan takut untuk melawan dan mengusir penjajah belanda dari tanah Aceh.
MASALAH DESAIN
Menurut siswa Indonesia, pembelajaran sejarah di Sekolah Dasar merupakan salah satu pembelajaran yang dianggap membosankan karena siswa dituntut untuk banyak membaca dan menghafal dalam pembelajaran tersebut. Padahal pembelajaran ini sangat penting bagi siswa Sekolah, terutama pembelajaran tentang sejarah bangsa kita, kita yang saat ini mengisi kemerdekaan yang sekarang ini dari pahlawan yang meraih kemerdekaan, tidaklah hal yang mudah melainkan dengan penuh perjungan yang amat sulit yang harus ditebus mahal oleh para pendiri bangsa ini dengan semangat, kerja keras, keringat, air mata, darah, bahkan nyawa sekalipun. Alasan itulah yang membuat banyak siswa sekolah dasar tidak mengetahui sejarah pahlawan Cut Nyak Dhien.
TUJUAN DESAIN
Tujuan dari perancangan ini adalah untuk merancang buku ilustrasi berisi pengenalan salah satu pahlawan Nasional Indonesia yaitu Cut Nyak Dhien, perancangan tersebut sebagai upaya meningkatkan pengetahuan sejarah Cut Nyak Dhien semasa melawan penjajah kolonial Belanda bagi anak-anak usia 9-11 tahun dan mendapatkan motivasi memiliki nilai-nilai kepahlawanan serta lebih cinta tanah airnya.
MANFAAT DESAIN
Manfaat dari karya buku ilustrasi ini adalah dapat menambah pengetahuan sejarah salah satu pahlawan nasional Indonesia bernama Cut Nyak Dhien kepada anak-anak usia 9-11 tahun serta mendapatkan motivasi yang dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-harinya.
[post-views]
VIEW

Nofita Andriyani

42318210020

[wp_ulike]

0 Comments