Perancangan Branding Pada Kedai Kopi Club Lawas

Fadil Al Ashar |
42316010111
Kedai Kopi Club Lawas dikemas dalam konsep “Lawas/Jadul (jaman dulu)” dengan dengan barang-barang atau benda-benda antik terpajang sebagai hiasan pada kedai tersebut. Kedai Kopi Club Lawas juga menjadi wadah untuk pecinta barang-barang tua seperti vespa, motor tua dan semacamnya. Itu sebabnya pada desain ini menggunakan warna yang "trend" pada tahun 80-90an, dengan dua orang menggunakan helm dan sedang memegang kopi, menggambar "anak motor" yang sedang ngopi

PENDAHULUAN

INTEPRETASI JUDUL
Sebuah perancangan karya Tugas Akhir, berupa Branding pada sebuah kedai kopi di daerah Tangerang Selatan, Indonesia
MASALAH DESAIN
- Kurangnya promosi pada Kedai Kopi Club Lawas - Belum ada desain rancangan pada tempat ini, mereka hanya memiliki logo saja - Kurangnya identitas pada Kedai Kopi Club Lawas
TUJUAN DESAIN
- Mempromosikan Kedai Kopi Club Lawas - Menghasilkan rancangan desain yang menarik sehingga konsumen tertarik untuk membeli produk di Kedai Kopi Club Lawas - Memperbesar peluang bisnis Kedai Kopi Club Lawas - Memberikan identitas pada Kedai Kopi Club Lawas
MANFAAT DESAIN
Bagi Diri Sendiri Dapat mengaplikasikan dan meningkatkan ilmu yang sudah di pelajari saat di perkuliahan dengan melakukan branding sebuah kedai kopi bernama Kedai Kopi Club Lawas. Selain itu juga sebagai syarat untuk mendapatkan gelar S1 (Strata 1) Bagi Masyarakat Sebagai sarana informasi untuk menambah wawasan tentang branding Bagi Akademik Bidang Keilmuan Desain Komunikasi Visual Menambah literatur dan pustaka bagi mahasiswa yang membutuhkan
[post-views]
VIEW

Fadil Al Ashar

42316010111

[wp_ulike]

0 Comments