INTEPRETASI JUDUL
Judul pada tugas akhir ini adalah perancangan desain ilustrasi karakter seorang jawara atau jagoan yang bernama Salim dengan kekuatan fantasinya yakni berupa kekuatan petir/kilat dan juga listrik. Karya ini diharapkan dapat memberikan edukasi dan memperkenalkan kepada masyarakat terhadap bela diri tradisional terutama silat dan perguruan silat Paseban yang menjadi gambaran utama dalam penciptaan desain ilustrasi karakter dengan tema pahlawan super.
MASALAH DESAIN
Diciptakannya Salim Sang Kilat sebagai media edukasi perkenalan perguruan Silat Paseban adalah karna silat Paseban Lama ini (awal nama perguruan) sudah kurang terdengar lagi namanya karna sudah jarang orang mendengar nama perguruan ini jika dibandingkan dengan perguruan silat dari berbagai daerah yang ada di pulau Jawa lainnya.
TUJUAN DESAIN
Tujuan dibuatnya karakter ilustrasi komik Salim Sang Kilat ini yang pertama adalah sebagai media edukasi perkenalan silat Paseban yang akan direalisasikan lewat beberapa adegan di komiknya nanti.
MANFAAT DESAIN
Manfaat dibuatnya desain Salim ini berharap agar masyarakat mengenali silat Paseban yakni perguruan silat yang sudah ada sejak lama dan tertarik untuk belajar silat di perguruan silat Paseban
0 Comments