
DOMPET MINIMALIS DENGAN MATERIAL KULIT
FENISIA |
41917110011
Perkembangan ekonomi dan teknologi memberikan kemudahan bagi seluruh masyarakat dalam bertransaksi, sehingga mempengaruhi desain dompet dari waktu ke waktu, dari ukuran yang besar hingga ukuran kecil. Disamping itu dompet yang merupakan produk fashion tidak sedikit masyarakat menaruh minat tinggi terhadap produk kulit. Sehingga dompet minimalis dengan material kulit dalam perancangan ini mencoba menghadirkan inovasi produk fashion yang menarik dan memberikan kemudahan dalam penggunaan.
PENDAHULUAN
INTEPRETASI JUDUL
1. Dompet minimalis yang dirancang dengan tidak memiliki banyak kompartemen namun tetap dapat mewadahi kebutuhan pengguna, membawa uang tunai dan kartu berharga.
2. Dompet minimalis yang menggunakan material utama kulit sapi dengan kualitas lapisan kulit terbaik, sehingga memberikan daya tarik pada produk dan juga durability yang tinggi.
MASALAH DESAIN
1. Bagaimana desain dompet minimalis yang aman, nyaman dan mudah digenggam?
2. Bagaimana desain dompet yang menggunakan material kulit memberikan kesan minimalis?
TUJUAN DESAIN
1. Terciptanya desain dompet minimalis yang aman, nyaman dan mudah digenggam.
2. Terciptanya desain dompet menggunakan material kulit yang memberikan kesan minimalis.
MANFAAT DESAIN
Mendapatkan produk dompet minimalis yang aman, nyaman dan mudah digenggam, serta nilai daya tarik dompet melalui pemilihan material kulit yang berkualitas serta warna dari produk, agar dapat menarik minat kaum pecinta produk kulit.
GALERI KARYA
https://youtu.be/Cle0ObwZgW4Video can't be loaded because JavaScript is disabled: Tugas Akhir Fenisia - 41917110011 (https://youtu.be/Cle0ObwZgW4)
I am not disappointed with your article at all. no matter what It has access to simple content, not complicated, very easy to read and understand. ทางเข้า bg casino
Terima kasih atas pamerannya, produknya bagus banget dompetnya juga minimalis dan terlihat mudah di bawa kemana mana.
Anonimous
Mas Hendra Setianingsih
Selamat Pagi Bu @Nukke, terima kasih bu atas pertanyaannya, untuk data analisa terkait fungsi aman, disini saya mengumpulkan beberapa informasi dari sistem dompet, kemudian melakukan uji coba atau prototype sebelum memproduksinya. Aman yang dimaksud adalah barang yang disimpan tidak mudah jatuh dengan kompartemen dompet yang terbuka. Guna prototype disini melihat seberapa besar ruang aman yang diperlukan untuk menyimpan barang agar tidak jatuh. Terimakasih. 🙏
selamat malam,
jelaskan data analisa terkait fungsi ” AMAN”?????
@Pak Ardo, terimakasih banyak pak sudah berkunjung dan dukungannya. Menjawab pertanyaan bapak isinya tidak akan mudah terlepas atau terpental pak, karena telah memperhitungkan sisi lain tali yang terdapat didalam dompet yang kemudian dijahit diposisi yang telah diperhitungkan agar menjadi rem/batasan kartu tidak melunjur dengan bebas. Sehingga kartu tetap aman disaat menarik tali untuk mengeluarkan kartu. Jikalau untuk nyaman dan mudah digenggam dari segi kebiasaan pengguna menyimpan dompet ketika dibawa-bawa dan dari ukuran dompetnya, pak. Terimakasih. 🙏
@kelvin julio, hi kak.. terimakasih sudah berkunjung. Selamat pameran jg kak! Utk bentuk atau ukuran dompet memang berfokus kepada user yang suka dengan keminimalisan dan kesederhanan kak. Terimakasih. 🙏
@Pak Mesha, terimakasih banyak pak sudah berkunjung ke pameran saya dan memberikan beberapa pertanyaan. Utk alasan dalam perancangan produk adalah produk yang menjawab kebutuhan target pengguna yang cenderung sudah beralih ke cashless bahkan cardless, juga yang mengusung hidup minimalis. Jadi dari segi penggunaan dompet pun lebih ke yang simple dan minimalis. Dan alasan terakhir adalah target user yang menyukai produk berbahan kulit, pak. Kalau untuk varian ukuran dompet hanya ada 1 ukuran pak, dengan dimensi 10.5 cm x 7.5 cm, ukuran yang memberikan rasa nyaman dan mudah digenggam. Terimakasih. 🙏
@friend, hi kak.. terimakasih sudah berkunjung dan beberapa komentar pertanyaannya. Menjawab pertanyaan yang ada. (1) ide yang menarik, sebenarnya sudah dipikirkan dan dipertimbangkan juga untuk desain dompetnya, hanya menjadi kurang minimalis dari bentuknya. Jikalau dibuat demikian dimensi ketebalan dompet menjadi lebih tebal, karena sekat tersebut pasti membutuhkan ruang ketebalan. Sehingga keputusan desain tersebut, dengan kompartemen yang memuat kapasitas 5 kartu tidak menjadi sulitkan untuk meraih kartu yang diinginkan. (2) posisi slot uang tunai berada disisi belakang dompet, jadi jika pengguna memposisikan dompet dengan tepat seharusnya uang tunai tersebut tidak terlalu menjadi focus mata orang². Terimakasih. 🙏
@theresia, hi kak.. terimakasih sudah berkunjung dan apresiasinya! 🙏
Selamat berpameran fenisia, jelaskan hubungan desain dompet minimalis yang “aman, nyaman dan mudah digenggam” dengan sistem tarik seperti itu? bukannya malah jadi tidak aman karena isinya rentan terlepas/terpental?
Hallo Fenisia
Selamat pameran, menarik banget bentuknya bisa buat aku yang males bawa dompet gede kemana mana karena susah taruhnya
1. Alasan apa yang tepat dalam perancangan produk yang dibuat ini, kemudian ada berapa varian dalam ukuran produk DOMPET MINIMALIS DENGAN MATERIAL KULIT ini.
Hello Fenisia,
Good luck and success buat pamerannya,
Rancangannya menarik terasa maskulinnya namun tetap bisa digunakan oleh wanita, namun ada beberapa pertanyaan,
dengan bentuk tersebut lebih mengarah untuk pengguna cashless, kalaupun ada uang tunai sifatnya tidak banyak untuk berjaga-jaga.
1. dengan penggunaan cashless umumnya user menggunakan beberapa perbankan baik kartu debit ataupun kredit yang mengakibatkan menggunakan banyak kartu, sistem tarik pada dompek ini menarik, namun mengapa saat ditarik tidak dibuatkan sekat misal bertingkat agar memudahkan user mengambil kartu perbankan yang diinginkan dari beberapa kartu yang ada?
2. Slot untuk uang tunai, pada video diperlihatkan ada salah satu slot yang digunakan untuk uang tunai dengan pecahan 100rb, mengapa setelah masuk ke slot tersebut uang tetap terlihat apakah hal ini tidak berbahaya dan memancing tindakan kejahatan?
terlebih data analisa yang diangkat mulai dari bi fold, tri fold, pocket dan money clip cenderung mempertimbangkan penyimpanan uang yang tertutup, apa yang menjadi dasar yang kuat Fenisia membuat slot rancangannya tetap terlihat uang yang disimpan?
Sukses buat Fenisia. Dompetnya keren!
@putri, hi kak.. thankyou ya sudah berkunjung! Selamat pameran jg kak, sukses yaa. Utk target pengguna benar kak, produk dompetnya adalah pria. Tapi jikalau ada kalangan wanita pencinta produk kulit mau menggunakan dan percaya diri boleh jg kak, tidak dilarang, hehe. Terimakasih komen nya kak. 🙏
@anonymous, hi kak.. thankyou sudah berkunjung dan memberikan komentar! Hehe iya kak utk konsep videonya, saya menyesuaikan dengan target pengguna. Meskipun bisa digunakan ditempat & situasi lainnya. Terimakasih. 🙏
@edin, hi kak.. thankyou sudah berkunjung dan memberikan komentar! Utk waterproof bisa kak, tp tidak dengan volume air yang banyak, mgkn klo hanya percikan air tidak merendam dompet, masih aman kak. Terimakasih. 🙏
@siska pratiwi, hi kak.. thankyou sudah berkunjung dan memberikan komentar! Utk kelebihan dari produk secara fungsi adalah keminimalisan yang memberikan keprakitasan bagi pengguna. Namun kembali lagi kebutuhan pengguna ya, jikalau pengguna yg sdh beradaptasi dgn alat pembayaran cashless dan cardless dompet ini sangat membantu. Dan kelebihan lainnya adalah di kualitas kulit grade terbaik, sehingga produk memiliki usia yang panjang. Bisa menyimpan uang 5-8 lembar di sisi belakang dompet, sedangkan utk kartu yg bisa disimpan sebanyak 5 kartu. Varian dompet saat ini baru ada 2 warna kak, warna cokelat dan hitam, pemilihan warna netral. Begitu kak, terimakasih sudah bertanya. 🙏
@rini, hi kak.. thankyou sudah berkunjung dan memberikan komentar! Utk menampung kartu maks. bisa di 5 kartu kak. Terimakasih. 🙏
@ merry, hi kak.. thankyou sudah berkunjung dan memberikan komentar! Utk harga dipasaran estimasi range harga 250K – 350K kak, karena produk menggunakan kualitas lapisan kulit terbaik atau grade A. Terimakasih. 🙏
@anonymous, hi kak.. thankyou sudah berkunjung dan memberikan komentar! Kebaruannya adalah di ide konsep dompetnya kak, secara desain produk dompet minimalis mungkin memang sudah ada dipasaran. Terimakasih. 🙏
Hi Fenisia,
Selamat pameran, btw target penggunanya cowo keliatan banget..
Videonya bikin pangling, kirain iklan coffee shop.
Sukses pamerannya
izin bertanya ka, produknya waterproof tidak? karna saya suka kerja lapangan gitu.
terima kasih
Kelebihan produk ini apa ya ka ?bisa untuk simpan uang juga ?
Untuk kartu yang di simpan bisa muat berapa ka ?
Untuk dompet nya ada berapa warna ka ?
Bisa nampung berapa kartu ?
Produk ini kira2 jika dipasaran akan dijual dengan harga berapa?
Produk ini kebaruannya apa? Sepertinya sudah banyak yg sprti ini.